× -bahasa-

×

view_list1.png Artikel     view_masonry.png Galeri     view_list2.png Video    
×
  • url:
×
×
×
7 0 0 0 0 0
7
   ic_mode_light.png

Perbandingan Hiu vs Megalodon

Besarnya ukuran hiu raksasa atau dikenal dengan Megalodon (Mega-Shark) akhirnya terungkap oleh peneliti di University of Bristol dan Swansea University Inggris.

Mengutip Science Daily, para ilmuwan tersebut mengungkapkan ukuran panjang Megalodon bisa sampai 16 meter.

"Megalodon punya panjang sampai 16 meter, memiliki kepala bulat 4,65 meter panjang, sirip punggung sekitar 1,62 meter dan ekor sekitar 3,85 meter," kata salah satu peneliti, Jack Cooper.

Mengutip The Guardian, Jack dan rekan-rekannya menyimpulkan bahwa orang dewasa bisa berdiri di belakang hiu tersebut dan akan hampir sama tinggi dengan sirip punggungnya.

Rekonstruksi ukuran bagian tubuh Megalodon merupakan langkah mendasar menuju pemahaman yang lebih baik tentang fisiologi raksasa ini, dan faktor intrinsik yang mungkin membuatnya rentan terhadap kepunahan.

Sebelumnya fosil hiu yang dikenal secara resmi sebagai Otodus megalodon ini sering dibandingkan dengan hiu Great White. Jack dan rekan-rekannya, untuk pertama kalinya, memperluas analisis ini dengan memasukkan lima hiu modern.

"Megalodon bukanlah nenek moyang langsung dari Great White tetapi sama-sama terkait dengan hiu makro predatori lainnya seperti Makos, hiu Salmon dan hiu Porbeagle, serta Great White," kata Jack.
Mengutip dari berbagai sumber, Megalodon yang merupakan hiu terbesar sepanjang sejarah disebut oleh banyak peneliti menjelajahi lautan sekitar 28 juta tahun lalu.

Para ilmuwan yakin, makhluk ini mengonsumsi sekitar satu ton makanan per hari untuk menopang kehidupannya, termasuk paus dan makhluk laut besar lain seperti singa laut.

Sisa-sisa Megalodon menunjukkan bahwa makhluk laut ini dapat tumbuh hingga tiga kali lipat dari ukuran hiu putih besar. Giginya saja memiliki panjang hampir satu meter. Beberapa ilmuwan menyebut spesies megalodon telah punah. Namun, beberapa teori menyatakan predator prasejarah ini masih berkeliaran di laut.

❮ sebelumnya
selanjutnya ❯
ArtikelinfoduniaFlora dan FaunaFakta UnikInformasi MenarikWowViralRekor
+
<<
login/register to comment
×
  • ic_write_new.png expos
  • ic_share.png rexpos
  • ic_order.png urutan
  • sound.png malsa
  • view_list2.png listHD
  • ic_mode_light.png light
× rexpos
    ic_posgar2.png tg.png wa.png link.png
  • url:
× urutan
ic_write_new.png ic_share.png ic_order.png sound.png view_list2.png ic_mode_light.png ic_other.png
+