× -bahasa-

×

view_list1.png Artikel     view_masonry.png Galeri     view_list2.png Video    
×
  • url:
×
×
×
7 0 0 0 0 0
7
   ic_mode_light.png

Alat Persalinan Berputar Pada Tahun 1965

Pada tahun 1965, Pasangan suami istri bernama George dan Charlotte Blonsky dari New York yang tidak memiliki anak, menciptakan sebuah alat persalinan yang aneh. Mereka menamai alat tersebut dengan sebutan "Apparatus for Facilitating the Birth of a Child by Centrifugal Force."

Alat yang terdiri dari meja putar yang didorong oleh gaya sentrifugal, dimana wanita hamil yang siap melahirkan akan diletakkan diatas meja dengan kaki terjulur keluar (mengangkang) lalu diputar dengan kecepatan tinggi. Menurut mereka, alat tersebut dapat membuat proses persalinan menjadi mudah.

Gaya sentrifugal adalah lawan dari gaya sentripetal, merupakan efek semu yang timbul ketika sebuah benda melakukan gerak melingkar, sentrifugal berarti menjauhi pusat putaran.

Berdasarkan penjelasan Blonsky tujuan utama dari penemuan alat ini adalah "Menyediakan peralatan untuk membantu wanita yang kurang mendapatkan fasiltas kelahiran lengkap. Dengan menciptakan kekuatan yang dapat dikendalikan secara lembut, merata, diarahkan dengan tepat, dikendalikan dengan presisi, yang bekerja bersamaan dan menambah upaya sendiri."

Alat tersebut nantinya akan dikontrol oleh dokter kandungan untuk menentukan kecepatan putaran yang digunakan. Sedangkan di ujung meja akan ada sebuah “jaring penerima bayi” yang terletak di antara kaki ibu untuk menangkap bayi ketika sudah lahir agar tidak terbang dan jatuh ke arah yang tidak terduga.

Inspirasi membuat alat ini berdasarkan pada kondisi anatomi alami, dimana janin membutuhkan penerapan kekuatan pendorong yang cukup memungkinkan agar dirinya dapat menyingkirkan dinding vagina yang menyempit. Terdapat gesekan permukaan uterus, vagina dan tekanan atmosfer yang berlawanan dengan kelahiran anak.

Dalam penelitian pasangan Blonsky tentang wanita yang sedang melahirkan. Mereka mempelajari adanya sistem otot yang berkembang penuh dan memiliki aktivitas fisik yang cukup selama kehamilan.

Sayangnya, tidak semua wanita berada dalam kondisi yang prima ketika melahirkan sehingga alat ini diharapkan dapat membantu mengembangkan otot vagina ketika proses persalinan lewat gaya putaran sentrifugal.


Meskipun perangkat ini dibuat atas niat kebaikan nampaknya, alat ini cukup mengerikan bagi ibu hamil yang mau melahirkan.


Terutama karena kondisi ibu yang akan melahirkan itu sudah merasa kesakitan terlebih dahulu, ditambah harus diputar-putar dalam kecepatan tinggi. George dan Blonsky juga tidak menyertai peralatan yang dapat mengurangi mabuk pasien akibat putaran alat tersebut.

❮ sebelumnya
selanjutnya ❯
ArtikelinfoduniaWowFakta UnikInformasi Menarik
+
<<
login/register to comment
×
  • ic_write_new.png expos
  • ic_share.png rexpos
  • ic_order.png urutan
  • sound.png malsa
  • view_list2.png listHD
  • ic_mode_light.png light
× rexpos
    ic_posgar2.png tg.png wa.png link.png
  • url:
× urutan
ic_write_new.png ic_share.png ic_order.png sound.png view_list2.png ic_mode_light.png ic_other.png
+