× -bahasa-

×

view_list1.png Artikel     view_masonry.png Galeri     view_list2.png Video    
×
  • url:
×
×
×
5 0 0 0 0 0
5
   ic_mode_light.png

14 Jenis Buah dan Tanaman Obat Jerawat

14 Jenis Buah dan Tanaman Obat Jerawat

1. Daun Teh

Cara menggunakan :
– Seduh 2 sendok teh dengan 100 cc air mendidih sampai air menjadi merah
– Biarkan sampai dingin
– Bersihkan wajah terlebih dahulu dengan air
– Gunakan air teh tersebut untuk membasuh wajah sambil dipijit perlahan
– Biarkan selama beberapa menit kemudian bersihkan

2. Pepaya

Buah pepaya yang telah matang bisa digunakan sebagai obat jerawat. Caranya ;
– Ambil daging buah pepaya secukupnya.
– Haluskan dan gunakan sebagai masker wajah.
– Sebelum pemakaian ramuan tersebut basuhlah wajah terlebih dahulu dan keringkan.
– Biarkan selama beberapa menit, kemudian cucilah dengan air bersih.

3. Daun Mint

Cara menggunakan :
– Lumatkan segenggam daun mint segar menggunakan blender
– Bersihkan wajah terlebih dahulu menggunakan air
– Gunakan bubur daun mint tersebut untuk masker wajah
– Biarkan selama beberapa menit kemudian bersihkan dengan air dingin

4. Lemon

Cara menggunakan :
– 1 sendok jus lemon dicampur sedikit yogurt
– Bersihkan wajah terlebih dahulu dengan air
– Gunakan ramuan tersebut sebagai masker wajah
– Biarkan selama beberapa menit kemudian bersihkan dengan air

5. Buah Apel

Cuka apel dipercaya ampuh untuk mengatasi masalah jerawat. Cuka apel memiliki kemampuan membunuh bakteri penyebab infeksi dan peradangan diwajah. Cara menggunakannya adalah sebagai berikut :
– Siapkan cuka sari apel dan air bersih secukupnya,
– Campurkan kedua bahan tersebut,
– Bersihkan wajah dan keringkan,
– Oleskan secara merata ramuan tersebut kewajah menggunakan kapas, biarkan selama kurang lebih 15 menit
– Kemudian basuh wajah dengan air sampai bersih
– Lakukan secara rutin 3 atau 4 kali dalam sehari

6. Kayu Manis

Cara menggunakan ;
– Siapkan 1 sendok teh bubuk kayu manis dan 2 sendok makan madu murni,
– Campur dan aduk bahan tersebut hingga rata
– Bersihkan wajah terlebih dahulu dengan air,
– Gunakan ramuan tersebut sebagai masker wajah dan biarkan selama 10 atau 15 menit,
– Kemudian cuci wajah anda dengan air hingga bersih.

7. Kulit Pisang

Cara Menggunakan :
– Gosokkan kulit pisang matang secara merata pada wajah
– Biarkan selama beberapa menit
– Kemudian bersihkan dengan air

8. Minyak Pohon Teh

Cara menggunakan :
– Campurkan minyak pohon teh dengan air (perbandingan 1 : 9)
– Oleskan kewajah dengan kapas secara merata
– Biarkan selama beberapa menit kemudian bersihkan dengan air

9. Stroberi

Cara menggunakan :
– 3 buah stroberi dilumatkan
– Tambahkan 2 sendok teh madu dan diaduk hingga tercampur rata
– Bersihkan wajah terlebih dahulu dan gunakan ramuan tersebut sebagai masker
– Biarkan selama beberapa menit kemudian bersihkan dengan air

10. Alpukat

Cara menggunakan :
– 1 buah alpukat diambil dagingya kemudian dilumatkan
– Campurkan dengan 1 sendok makan madu
– Bersihkan wajah dan gunakan ramuan tersebut sebagai masker
– Biarkan selama beberapa menit kemudian bersihkan wajah dengan air hangat kuku
Baca juga Kandungan Gizi dan Manfaat Paprika

11. Lidah Buaya

Cara menggunakan :
– Kupas kulit lidah buaya dan ambil gelnya
– Gunakan gel lidah buaya sebagai masker wajah
– Biarkan selama beberapa menit kemudian bersihkan dengan air

12. Bawang Putih

Bawang putih mengandung anti-bakteri alami yang bermanfaat untuk menyembuhkan peradangan akibat jerawat. Caranya sebagai berikut :
– Bawang putih secukupnya dihaluskan dan dicampur dengan gel lidah buaya dan bubuk cengkeh
– Bersihkan wajah terlebih dahulu menggunakan air
– Oleskan ramuan tersebut kewajah menggunakan kapas
– Biarkan selama beberapa menit kemudian bersihkan dengan air

13. Kentang

Cara menggunakan :
– Parutlah kentang segar secukupnya (bersihkan terlebih dahulu)
– Bersihkan wajah terlebih dahulu dengan air
– Gunakan parutan kentang tersebut sebagai masker wajah
– Biarkan selama beberapa menit kemudian cucilah wajah dengan air

14. Kulit Jeruk

Cara menggunakan :
– Ambil kulit jeruk secukupnya
– Lumatkan dengan blender hingga menyerupai pasta
– Tambahkan sedikit air dan gunakan sebagai masker wajah
– Biarkan selama beberapa menit kemudian bersihkan dengan air
– Lakukan secara rutin jika ingin hasil yang maksimal

Tips :

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dan sesuai dengan tujuan, menggunakan ramuan herbal haruslah rutin dan telaten. Pilih salah satu dari beberapa ramuan diatas yang menurut anda paling mudah ditemui bahannya. Gunakan secara rutin dan teratur, atau minimal 2 kali dalam seminggu. Demikian 14 jenis buah-buahan dan tumbuhan yang berkhasiat untuk mengobati jerawat. Semoga bermanfaat…

❮ sebelumnya
selanjutnya ❯
ArtikelinfoduniaFlora dan FaunaFakta UnikWowKesehatanLife HackTrik dan tipsPanduan
+
<<
login/register to comment
×
  • ic_write_new.png expos
  • ic_share.png rexpos
  • ic_order.png urutan
  • sound.png malsa
  • view_list2.png listHD
  • ic_mode_light.png light
× rexpos
    ic_posgar2.png tg.png wa.png link.png
  • url:
× urutan
ic_write_new.png ic_share.png ic_order.png sound.png view_list2.png ic_mode_light.png ic_other.png
+